Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2018

Pelangi dan Bidadari

Pelangi dan Bidadari Oleh : Ayu Candra Giniarti Saat hujan turun dan matahari tetap bersinar terang, saat itulah akan ada pelangi. Dulu, ketika aku masih kecil sangat senang jika melihat pelangi. Kemudian aku mendengar dongeng tentang pelangi itu. Konon katanya, jika ada pelangi berarti ada bidadari yang turun dari langit. Pelangi itu sebagai jembatan yang menjadi sarana turunnya tujuh bidadari langit ke bumi. Mereka ke bumi untuk mandi di sungai. Lalu Jaka Tarub datang dan mengambil selendang salah satu bidadari, sehingga bidadari tersebut tidak dapat kembali ke kayangan. Dengan terpaksa ia tinggal di bumi dan menikah dengan Jaka Tarub. Kurang lebih seperti itu yang diceritakan pada anak-anak kecil sepertiku. Saat usiaku semakin bertambah, pelajaran di bangku sekolah mulai menjelaskan bagaimana terjadinya pelangi. Aku mulai berfikir, mengapa perlu cerita bohong seperti itu? Kenyataannya pelangi bukanlah jembatan yang dilewati bidadari, karena aku sendiri pun tidak pernah b